foto : reporte |
Menurut Dr Andreas Prasadja, RPSGT, kejadian ini ternyata sebuah penyakit yang bernama "hipersomnia". Hipersomnia adalah sebuah gejala gangguan tidur yang membuat penderitanya mengalami rasa ngantuk yang berlebih meskipun orang itu sudah mendapatkan tidur yang cukup. Istilah kerennya adalah Sleep Disorder.
Ciri-ciri dari hipersomnia seperti bangun yang tidak segar, cepat mengantuk, sulit berkonsentrasi, cepat lelah dan daya ingat yang menurun. Berikut ini beberapa tips agar bisa sembuh dari penyakit itu.
- Buat jam tidur yang teratur : Orang yang memiliki gangguan tidur biasanya disarankan untuk tidur dan bangun yang teratur setiap harinya. Walaupun agak sulit untuk melakukan aktifitas tersebut, tetap saja orang yang memiliki gangguan tidur harus bisa melakukannya.
- Durasi tidur yang ideal : Tidur yang baik bagi orang dewasa adalah 8 jam sampai dengan 9 jam setiap harinya dan untuk remaja 9 jam dan tidak bisa ditawar lagi.
- Jauhi dari hal yang mengganggu tidur : Buatlah tempat tidur senyaman mungkin, jauhi gadget, televisi, laptop atau yang lainnya yang dapat membuat kita memainkannya sebelum tidur.
- Tidur yang berkualitas : Bukan hanya durasi tidur yang harus diperhitungkan melaikan pase lelap dalam tidur pun harus didapatkan. Pase lelap akan didapatkan ketika kita benar-benar siap tidur.
- Makan harus teratur : Makan dan tidur hubungannya sangat erat. Bila kita akan tidur sebaiknya berhenti memakan sesuatu karena akan membuat sikardian kita berdentang teratur dan distribusi energi pada tubuh kita dapat memberikan sinyal untuk beristirahat.
- Berolahraga : Minimal setiap hari kita harus membakar lemak selama 30 menit karena dengan begitu dapat membuat tubuh kita cepat terlelap. Bagusnya berolahraga dengan disinari matahari pagi yang sangat bagus untuk tubuh.
Hal yang dapat mengakibatkan gangguan tidur adalah depresi, paska trauma, atau obat-obatan. Alangkah baiknya apabila kita mengalami hipersomnia harus dengan bantuan ahlinya. Semoga kita dapat terhindar dari penyakit itu.
Sebelumnya
« Prev Post
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »
Next Post »
No comments: