foto : instagram |
Banyak orang mengira bahwa dia memiliki perawatan yang sangat mahal, padahal tidak seperti itu. Dia hanya melakukan perawatan yang cukup sederhana, tapi justru cara inilah yang membuatnya tampil berseri.
Menurutnya, cara apapun yang dilakukan pastilah tidak semudah yang dibayangkan. Perawatan yang rutin menjadi kunci utama supaya mendapatkan hasil yang optimal. Dan berikut ini 7 rahasia cantik yang dilakukan Raisa.
Rajin Minum Air Putih
Cara memiliki kulit sehat menurut dia dengan memperbanyak minum air putih. Air putih ini akan membuat tubuh segar dan juga kulit akan tampak bercahaya.
Make-up Sederhana
Tampil cantik itu tidak harus terlihat menor. Agar lebih percaya diri, cukup memakai maskara sewajarnya, melentikan bulu mata dan memakai lip tint. Tapi jangan terlalu banyak make-up karena bisa membuat kulit wajah terlihat kusam.
Gaya Rambut
Rambut dengan gaya era tahun '90an menjadi pilihan dia. Rambut panjang yang dimilikya ini dibiarkan terurai begitu saja. Menurutnya, rambut dengan gaya ini cocok untuk bentuk muka lonjong seperti dia.
Pakai Moisturizer
Untuk menjaga kesehatan kulitnya, dia selalu mengenakan moisturizer agar kulit tetap lembab dan terjaga sepanjang hari. Selalu pergunakan moisturizer ini setiap hari kemanapun maun pergi.
Rajin Hapus Make-up
Ini merupakan salah satu kebiasaan yang tidak boleh dilupakan. Setelah beraktifitas, harus selalu menghapus riasan di wajah agar kulit tetap alami.
Diet Sehat
Dia sebenarnya paling anti diet karena dianggap terlalu banyak makanan yang akan dilarang dan hal itu akan membuat wajah tidak terlihat segar. Baiknya diet dengan memakan sayur-sayuran dan buah-buahan, itu sangat bagus sekali untuk kesehatan kulit.
Selalu Bahagia
Menurut dia, tubuh yang sehat dan bugar ditimbulkan oleh hati yang bahagia. Kebagagiaan itu sendiri akan terpancarkan oleh wajah kita yang berseri-seri dan hal ini akan menambah kecantikan.
Sebelumnya
« Prev Post
« Prev Post
Selanjutnya
Next Post »
Next Post »
No comments: